Menghubungkan Waiter App Pawoon
Apabila Anda ingin menghubungkan Pawoon POS dengan Pawoon Waiter maka Anda dapat mengikuti langkah - langkahnya sebagai berikut.
- Masuk ke aplikasi Pawoon POS dan Pawoon Waiter.
- Masuk ke pengaturan pada Pawoon Waiter App Anda.
3. Pilih Hubungkan ke POS.
4. Kemudian akan muncul notifikasi loading seperti pada gambar dibawah ini untuk menemukan nomor IP yang dibutuhkan.
5. Apabila IP telah ditemukan dan muncul "Pawoon POS" dengan nomor IP nya, Anda dapat langsung menekan tombol tersebut.
6. Jika nomor IP tidak ditemukan, Anda harus memasukkan alamat IP dari Pawoon POS secara manual. Namun, untuk mencari alamat IP POS, Anda dapat menemukannya di menu pengaturan WiFi pada tablet Anda (bukan menu pengaturan di Pawoon POS).
7. Masukkan alamat IP dari Pawoon POS secara manual dan pilih opsi HUBUNGKAN.
8. Akan muncul notifikasi "Berhasil Terhubung" jika Anda telah menghubungkan Pawoon POS dengan Pawoon Waiter App milik Anda.
9. Apabila koneksi terputus, pastikan tidak ada perubahan IP pada Pawoon POS, lalu tekan Coba Lagi pada Pawoon Waiter App.
Catatan:
- Anda harus menggunakan tablet untuk Pawoon POS, sedangkan untuk Waiter App Anda dapat menggunakan tablet atau smartphone.
- Pastikan Anda telah mengaktifkan modul meja dan menambahkan beberapa meja di aplikasi Pawoon POS dan jangan memasukkan nomor meja dengan angka "0" saja untuk menghindari terjadinya crash.
- Untuk dapat menghubungkan kedua aplikasi ini, Anda harus menggunakan router atau modem, dan pastikan antara POS dengan Waiter App terhubung dengan jaringan LAN yang sama.
- Untuk mencari alamat IP POS, Anda dapat menemukannya di menu pengaturan WiFi pada tablet Anda (bukan menu pengaturan di Pawoon POS).
Untuk pertanyaan terkait proses clear data, clear app, dan fitur lain di Pawoon, Anda bisa menghubungi tim Support kami via Live Chat atau Call Center di 1500 360
Terima kasih telah menggunakan Pawoon :)